THAILAND

  THAILAND
Hasil gambar untuk thailand

Thailand merupakan salah satu negara di Asia Tenggara yang kental akan budaya dan nasionalisme. Memiliki alam yang indah di Thailand anda akan menemukan sejumlah tempat wisata yang bisa menjadi destinasi tujuan liburan. Keramahan penduduk lokal dan sajian kuliner lezat membuat wisatawan betah menghabiskan waktu liburan di negara ini.

Berikut beberapa destinasi tujuan yang ada di Thailand :




1. Elephant Jungle Sanctuary Chiang Mai

Di Elephant Jungle Sanctuary Chiang Mai anda bisa memandikan dan bermain dengan gajah. Di tempat ini Anda juga dapat menikmati interaksi langsung dan belajar mengenai perilaku gajah.



2. Madame Tussauds Bangkok

Madame Tussauds Bangkok merupakan museum berisikan patung lilin selebritas terkenal dan sejumlah orang penting di dunia. Di tempat ini, Anda dapat berfoto bersama patung lilin.



3. SEA LIFE Bangkok Ocean World

SEA LIFE Bangkok Ocean World merupakan akuarium terbesar di Asia Tenggara. Akuarium ini menampung sekitar empat ratus jenis hewan laut, seperti tikus air, berang-berang, dan penguin.



4. Phuket

Liburan di Thailand belum lengkap sebelum Anda mengunjungi Phuket. Destinasi wisata paling populer di Thailand ini menawarkan keindahan laut yang memesona. Pulau ini memiliki pantai berpasir putih yang halus dan lembut. Kebersihannya pun sangat terjaga. Ombaknya tenang sehingga aman untuk berenang ataupun sekadar bermain air. Selain dimanjakan dengan pemandangan indah, Anda pun dapat menikmati aneka kuliner lezat khas Thailand.



5. The Grand Palace

The Grand Palace merupakan bangunan tua peninggalan sejarah, saksi bisu kejayaan kerajaan Thailand di masa lampau. Tempat ini sangat indah dan unik. Pemandangan yang disuguhkan tiada duanya. Luar biasa memukau. Di kawasan ini Anda akan menemukan kuil dengan arsitektur indah, ruang bawah tanah dan labirin yang menarik, serta sejumlah peninggalan sejarah. Jika Anda menyukai wisata sejarah, maka The Grand Palace wajib masuk daftar kunjungan.



6. Wat Arun

Wat Arun merupakan salah satu kuil tertua di Thailand. Meskipun arsitektur Wat Arun tergolong kuno, hal inilah yang membuatnya tampak unik dan menarik. Pemandangan di sekitarnya pun sangat indah, terutama di malam hari. Wat Arun cukup dekat dari The Grand Palace ini. Bahkan, Anda dapat menjangkau tempat ini dengan berjalan kaki. 



7. Krabi

Bagi Anda yang menyukai wisata alam, Krabi wajib Anda kunjungi. Pulau ini menawarkan keindahan alam yang eksotis dan sulit untuk dilupakan. Air lautnya jernih, bersih, dan menyegarkan. Tempat ini dipercantik dengan tebing yang menjulang tinggi. Dari kejauhan, gugusan pulau kecil tampak menarik. Di tempat ini, Anda dapat mnghabiskan waktu untuk bersantai atau menjelajahi pulau menggunakan perahu sewa.



8. Nong Nooch Village Pattaya

Objek wisata yang terletak di Pattaya ini menyuguhkan panorama yang unik. Di tempat ini Anda dapat menikmati desain arsitektur Thailand yang menawan, taman hijau luas yang dilengkapi dekorasi menarik, patung-patung, koleksi mobil antik, dan pertunjukan gajah.



9. Pattaya

Pusat pariwisata terbesar di Thailand ini menawarkan panorama pantai yang indah dan kuliner lezat yang dapat Anda coba di sepanjang pantai. Tempat ini sangat cocok untuk melepas penat dan menikmati suasana baru yang akan membuat tubuh dan pikiran kembali segar.



10. Chatuchak Weekend Market

Chatuchak Weekend Market merupakan pusat belanja murah yang menawarkan aneka suvenir, barang kebutuhan, dan barang antik dengan harga ramah kantong. Jangan ragu untuk menawar harga yang dibanderol demi mendapatkan harga terbaik.



Sekian beberapa pilihan destinasi tujuan liburan yang dapat anda kunjungi di Thailand. Semoga anda dapat kesana dengan segera:)



Comments

Popular Posts